Perkembangan Gedung Pencakar Langit dari Masa ke Masa

Februari 27, 2013

Perkembangan Gedung dari Masa ke Masa - Dunia kini sedang berlomba-lomba membangun gedung-gedung pencakar langit. Gedung yang tinggi memiliki gengsi di mata dunia. Rekor gedung tertinggi di dunia saat ini dipegang oleh Uni Emirat Arab yang mendirikan  gedung Burj Khalifa di Dubai setinggi 828 meter. Tetapi di balik megahnya gedung-gedung pencakar langit itu, tersimpan sejarah menarik. Simak ulasannya berikut ini.


1. Abad 26 Sebelum Masehi

Ternyata di zaman sebelum masehi telah berdiri bangunan tinggi. Selama ribuan tahun, rekor bangunan tertinggi di dunia dipegang oleh Piramida Giza di Mesir dengan ketinggian 146 meter.



2. Abad 16

Bangunan-bangunan tinggi di zaman ini masih terbuat dari batu dan lumpur. Shibam, sebuah kota di Yaman memiliki 500 bangunan yang rata-rata tingginya lebih dari 30 meter. Oleh karena itu, kota ini dijuluki sebagai kota pencakar langit tertua di dunia. Tetapi karena lift belum ditemukan, gedung-gedung mengandalkan ratusan anak tangga.



3. Tahun 1797

Di pertengahan abad 18, bangunan pertama yang sebagian menggunakan kerangka besi didirikan di Inggris. Gedung Flax Mill atau disebut Maltings ini dijuluki sebagai nenek moyang gedung pencakar langit, karena menginspirasi gedung-gedung pencakar langit berikutnya.



4. Tahun 1857

Gedung pertama yang dilengkapi lift penumpang yaitu New York Departement Store di Amerika Serikat. Lift yang diciptakan oleh Elisha Graves Otis itu masih berupa lift hidrolik, tetapi sudah dilengkapi dengan rem pengaman.



5. Tahun 1864

Gedung yang menggunakan kerangka besi didirikan di Liverpool, Inggris. Gedung ini bernama Oriel Chamber, memiliki lima lantai, dan didesain oleh Peter Ellis.



6. Tahun 1880

Akhirnya lift elektrik ditemukan oleh Werner Von Siemens. Lift elektrik inilah yang kemudian digunakan gedung-gedung abad 19.



7. Tahun 1885

Gedung pencakar langit pertama dibangun di Chicago, Amerika Serikat. Gedung dengan nama Home Insurance Building ini didirikan oleh arsitek William Le Baron Janney dengan terobosan  berupa struktur kerangka baja yang sanggup menopang berat bangunan. Jadi, berat gedung tidak lagi ditopang oleh diding, tetapi oleh kerangka baja.



8. Tahun 1889

Di tahun ini pembangunan menara Eiffel di Perancis selesai. Menara ini pun memegang rekor sebagai bangunan kerangka besi tertinggi.



9. Tahun 1891

Struktur kerangka besi disempurnakan oleh Sullivan, dan diaplikasikan pada pembangunan gedung Wainwright Building di St. Louis, Amerika Serikat. Gedung ini adalah gedung pertama dengan kerangka bajayang menjulang secara vertikal untuk menopang tinggi gedung. Gedung ini pun dijuluki sebagai gedung pencakar langit pertama yang sebenarnya.



10. Tahun 1931

Di tahun ini gedung pencakar langit termasyhur, Empire State Building dibangun dengan ketinggian 443 meter. Gedung yang berdiri kokoh di kota New York ini menduduki rekor gedung tertinggi paling lama, yaitu 40 tahun.



11. Tahun 1930-1950an

Dunia tengah dilanda demam gedung pencakar langit. Tahun 1920 sampai 1930an banyak didirikan gedung pencakar langit di Amerika Serikat, bersaing untuk menjadi yang tertinggi. Tidak hanya di Amerika, tahun 1930 gedung-gedung super tinggi juga dibangun di Asia dan Amerika Latin. Tidak ketinggalan Eropa Timur  dan Eropa Barat pada tahun 1950an, serta Afrika, Australia, dan Timur Tengah juga mengalami demam gedung pencakar langit di akhir 1950an.



12. Tahun 1960

Inovasi di bidang pembangunan gedung pencakar langit kembali ditemukan. Teknologi tube structural system diciptakan oleh seorang insinyur Bangladesh bernama Fazlur Khan. Sistem ini membuat pembangunan gedung pencakar langit menjadi lebih efisien, dan bentuk bangunan menjadi lebih beragam, tidak hanya kotak.



13. Tahun 1974

Sistem pembangunan gedung blunded tube structural system ciptaan Fazlur Khan digunakan pada pembangunan gedung Wilis Tower (dahulu Sears Tower). Gedung ini tingginya 527 meter dan menjadi gedung tertinggi di Amerika Serikat sampai sekarang.



14. Tahun 1975

Tidak mau ketinggalan, Indonesia juga ikut meramaikan tren gedung pencakar langit. Monumen Nasional (Monas) pun didirikan di Jakarta. Monumen yang dibangun untuk mengenang perjuangan bangsa Indonesia dalam meraih kemerdekaan ini tingginya 128,7 meter.



15. Tahun 2004

Ternyata bukan cuma Amerika Serikat yang mampu membangun gedung tertinggi di dunia. Asia juga memiliki gedung-gedung tertinggi, yaitu Petronas Tower di Malaysia dan gedung Taipei 101 juga menjadi salah satu gedung tertinggi di dunia. Tinggi gedung Taipei 101 yaitu 509 meter.



16. Tahun 2009

Terobosan mencengangkan dalam pembangunan gedung tinggi kembali terjadi di tahun 2009. Gedung Burj Khalifa di Dubai, Uni Emirat Arab mampu melampaui gedung-gedung tertinggi lainnya hingga menjadi gedung tertinggi di dunia saat ini. Tingginya yaitu 828 meter.


You Might Also Like

7 comments

  1. Infonya bagus nih buat nambah pengetahuan. makasih gan

    BalasHapus
  2. ini info yg lg kucari... thanks

    BalasHapus
  3. Nice article!!! :)

    btw, sekarang yang tertinggi di Amerika Serikat adalah one world trade centre

    BalasHapus
  4. terimakasih atas informasinya
    di yunggu postingan selanjutnya
    sukses terus gan

    BalasHapus
  5. terimakasih atas informasinya
    di tunggu postingan selanjutnya

    BalasHapus
  6. ijin nyimak artikelnya gan
    terimakasih atas informasinya

    BalasHapus
  7. terimakasih atas informasinya
    menarik dan bermanfaat

    BalasHapus

Like us on Facebook