Cara Membuat Lampu Minyak [Ala Anak Kos]

Juli 01, 2015

Cara Membuat Lampu Minyak
Cara Membuat Lampu Minyak
Akhir-akhir ini lampu di kamar sering mati dengan sendirinya. Parahnya, bukan cuma lampu yang mati, tapi juga semua peralatan listrik di kosan. Laptop, charger, dispenser, setrika, dll mati. Parahnya lagi, kejadian seperti ini sering terjadi malam hari, saat kita lagi butuh banget sama "bola kecil yang bercahaya" sebagai penerangan.

Kalau sudah begini, hal yang bisa kulakukan untuk mencari alternatif penerangan lain adalah dengan pergi ke warung di depan dan beli sebatang lilin. Tapi mana ada warung yang buka jam 1 malam? Padahal ada tugas kuliah yang harus diselesaikan malam ini. Untungnya ada senter untuk digunakan sementara.

Kejadian malam itu membuatku berpikir di keesokan harinya untuk mencari solusinya. Akhirnya, aku membuat penemuan berupa lilin lampu sederhana yang sangat sangat murah dan mudah dibuat. Bahan-bahan yang diperlukan untuk membuatnya ada di tempat sampah depan kamar:
  • Gelas bekas selai, bisa diganti dengan gelas kecil biasa
  • Lempengan logam, atau bisa juga menggunakan kaleng bekas susu kental
  • Kapas, kertas tisu, atau kain untuk dijadikan sumbu
  • Paku, bisa cari di jalanan
  • Palu, atau alat lain yang keras dan berat untuk dijadikan palu
  • Gunting stainless yang agak besar besar dan kuat, tapi bukan gunting rumput
  • Minyak goreng, minyak sayur, minyak kelapa, atau segala jenis minyak yang ada di dapur
Oke, kalau semua alat dan bahan sudah terkumpul, kita bisa mulai membuatnya.
  1. Tahap pertama dimulai dengan membersihkan gelas selai, karena bahan bakar lampu ini bukanlah selai. 
  2. Selanjutnya masukkan minyak goreng ke dalam gelas tersebut. Disini aku menemui kendala karena minyak goreng yang tersedia sangat sedikit jumlahnya. Masalah ini aku akali dengan menambahkan air sampai sebatas yang diperlukan, yang penting minyak bisa ke atas mendekat ke mulut gelas. Kenapa pakai air? Karena air dan minyak tak akan menyatu, dan minyak akan selalu berada di atas air.
  3. Potong bagian atas atau bawah kaleng susu menggunakan gunting, diameternya disesuaikan dengan diameter mulut gelas karena akan digunakan sebagai penutup gelas.
  4. Lubangi bagian tengah kaleng penutup gelas menggunakan paku. Untuk melakukannya, gunakan palu atau semacamnya (saya menggunakan kunci Inggris). Lubang jangan terlalu besar supaya kapas dapat menyangkut.
  5. Masukkan kapas ke dalam lubang tersebut, keluarkan sedikit di bagian luar dan pastikan bagian bawahnya menyentuh minyak goreng, lalu tunggu sampai minyak meresap ke bagian luar kapas (kalau mau cepat bisa teteskan minyak untuk kapas bagian luar).
  6. Selesai.
Siapkan alat dan bahan
Siapkan alat dan bahan
Masukkan minyak ke dalam gelas
Masukkan minyak ke dalam gelas


Masukkan sumbu melalui lempengan logam
Masukkan sumbu melalui lempengan logam

Nyalakan api, tes dalam gelap
Nyalakan api, tes dalam gelap

Ya namanya juga anak kos, tak ada genset, lampu minyak pun jadi. Walaupun cuma dari barang bekas, tapi kalau dihias bakal lebih cantik. Sekian tutorial life hack mengenai cara membuat lampu minyak ala anak kos, semoga bermanfaat.

    You Might Also Like

    3 comments

    Like us on Facebook